GROBOGAN-
Nahas, sebuah truk tangki bermuatan air, terjun ke jurang sedalam kurang lebih
5 meter di Jalan Kuwu-Sragen KM 15, tepatnya di Desa Bago, Kecamatan Kradenan,
Kabupaten Grobogan, Kamis(18/8/2022) sekitar pukul 15.30 WIB. Tidak ada korban
dalam insiden ini. Sopir dan kernet hanya mengalami luka ringan.
Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun Grobogan Today,
sekitar pukul 15.30 WIB truk tangki bermuatan air dengan nomor polisi AD 9356
CF yang dikemudikan oleh Andriyoko(35), warga Dusun Widodo, Desa Dukuh,
Kecamatan Tangen, Kabupaten Sragen melaju dari arah selatan ke utara.
Setelah sampai di lokasi kejadian, tepatnya jalan dengan turunan
tajam, tiba-tiba kopel gardan putus dan rem blong. Akibatnya, pengemudi tidak
bisa mengendalikan laju truk tangki.
"Karena di sebelah kirinya ada perbaikan jalan dan banyak
pekerja proyek jalan, sopir banting setir ke kanan sehingga truk masuk ke
jurang yang cukup dalam," jelas Kapolsek Kradenan, AKP Lamsir.er-Sumber:GroboganToday
Tidak ada komentar:
Posting Komentar